Gelar Jumat Curhat di Pandopo Padepokan, Wakapolda Riau Terima Curhatan Masyarakat Kelurahan Delima

Nasionalismenews.com, Pekanbaru – Polda Riau menggelar Jumat Curhat bersama masyarakat Kelurahan Delima di Pandopo Padepokan Karang Kadempel Jalan Pertanian, Kelurahan Delima, Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru, Jumat (16/06/2023) pagi, sekitar pukul 10.00 Wib.

 

Kegiatan Jumat Curhat kali ini dipimpin langsung oleh Wakapolda Riau, Brigjen Pol Kasihan Rahmadi dan dihadiri oleh Kabid Humas, Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya, Karo SDM, Kombes Pol Joko, Dir Polairud, Kombes Pol Wahyu dan Dir Binmas, Kombes Pol Wendry serta tamu undangan lainnya.

 

Dalam kesempatan tersebut berbagai permasalahan yang disampaikan oleh masyarakat seputar Kamtibmas dan Kamseltibjarlantas yang terjadi di lingkungan mereka seperti terjadinya pencurian, Miras, narkotika, pelanggaran lalulintas, pungutan liar serta permasalahan Kamtibmas lainnya.

 

Selanjutnya meminta agar disediakan anggota untuk melakukan patroli di lingkungan mereka sehingga dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Kemudian warga juga meminta agar dapat mensosialisasikan tentang persyaratan kepengurusan SIM (Surat Ijin Mengemudi) maupun tilang.

 

Menanggapi apa yang disampaikan oleh masyarakat, Wakapolda Riau menyampaikan bahwa Polda Riau akan meningkatan pelayanan kepada masyarakat berupa kegiatan pengawasan dan patroli secara berkala di tempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya gangguan Kamtibmas. Selain itu, tentunya disertai kegiatan sosialisasi kepada masyarakat. Dan meminta kepada masyarakat agar selalu berkerjasama dengan pihak Kepolisian.

 

“Salah satu program Polri adalah bagaimana bisa meghadirkan Polisi di tengah masyarakat. Oleh karenanya saya perintahkan kepada Kapolsek Tampan agar terus melakukan patroli setiap jam-jam rawan. Selain itu kepada para Bhabinkamtibmas untuk setiap hari menyambangi masyarakat guna mendengar keluhan apa yang ingin disampaikan oleh warga dan membagikan nomor handphone kepada masyarakat jikalau masyarakat memerlukan segera melakukan tindakan,” kata Wakapolda.

 

Selain itu, Wakapolda juga berharap agar masyarakat di Kecamatan Binawidya kembali mengaktifkan poskamling serta kembali melakukan kegiatan ronda untuk dapat membantu Kepolisian dalam menjaga kamtibmas.

 

“Polisi tidak bisa berkerja sendiri. Polisi juga membutuhkan bantuan masyarakat dan Peran serta masyarakat dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan perpolisian. Dan jikalau menemukan masalah agar segera maleporkan kejadian tersebut ke pihak Kepolisian dengan menelpon 001 ataupun ke Kapolresta maupun saya sendiri,” kata Wakapolda.

 

“Untuk kegiatan razia pihak kepolisian tidak memandang buluh, meskipun yang berbuat pelanggaran adalah anggota tetap di tahan dan di hukum sesuai peraturan yang berlaku. Karena anggota Polri harus sebagai contoh, sehingga apabila masyarakat menemukan yang tidak sesuai agar segera dilaporkan,” lanjutnya.

 

Diakhir pertemuan tersebut, Wakapolda Riau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk mengetahui kendala yang dialami.

 

“Terimakasih atas masukan, saran, kritiknya kami akan tampung semuanya itu dengan positif dan kami akan pedomani, tindak lanjuti, bahkan nanti untuk bisa memberikan harapan sesuai dengan harapan dari Bapak Ibu sekalian. Polri hadir di tengah-tengah masyarakat karena polri merupakan bagian dari masyarakat yakni memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat,” tutup Wakapolda.

Next Post

HOKA Kembali Rayakan Selebrasi FLY HUMAN FLY" di Indonesia, Ciptakan Inspirasi Lewat HOKA FLY HUMAN FLY Experience

Sat Jun 17 , 2023
Nasionalismenews.com,Jakarta 16 Juni 2023 – HOKA@, sebagai bagian dari Deckers Brands (NYSE: DECK), dengan bangga menegaskan kembali komitmen globalnya dengan melokalkan kampanye global FLY HUMAN FLYW di Indonesia melalui berbagai pengalaman menarik dengan penayangan perdana film pendek FLY HUMAN FLY secara serentak di seluruh dunia. Melalui perayaan tahunan ini, HOKA […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links