Kejari Luwu Timur Kurban 1 Sapi 2 Kambing Pada Idul Adha 1443 H

NasionalismeNews-Com,Luwu Timur_Malili-Momen hari raya Idul Adha 1443 Hijriah, Keluarga Besar Kejaksaan Negeri Luwu Timur melakukan penyembelihan 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing.

Penyembelihan hewan qurban ini digelar di halaman belakang Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Luwu Timur, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Senin (11/07/2022).

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Luwu Timur, Muhammad Zubair mengucap syukur karena bisa juga ikut berkurban untuk tahun ini.

“Alhamdulillah, nanti daging qurban ini akan kita bagikan kepada para honorer lingkup Kejari Lutim. Selain itu, nantinya daging ini juga akan dibagikan kepada warga binaan Lapas di Mappideceng Kota Masamba,” ucap Kajari Lutim.

Lanjut Muh. Zubair, tujuan Kejari Lutim membagikan hewan kurban ke warga Lapas Mappideceng, karena mereka itu warga kita yang butuh perhatian.

“Meskipun mereka saat ini berada di dalam Lapas, setidaknya mereka ini merupakan warga kita yang juga butuh perhatian. Kita berharap dengan adanya daging sapi yang kita bawakan ini, mereka bisa juga menikmati momen hari raya Idul Adha tahun ini,” tutur Muh. Zubair. (ikp-kehumasan/kominfo-sp)

Arden Daffa

Next Post

PS Store Kembali Pecahkan Rekor MURI, dengan Potong 2 Ribuan Ekor Hewan Kurban pada Tahun 2022

Mon Jul 11 , 2022
NasionalismeNews.com, JAKARTA – Pemilik PS Store Putra Siregar kembali memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan pemotongan hewan kurban terbanyak yakni sebanyak dua ribuan ekor. Tahun sebelumnya PS Store yang berkurban 1.100 ekor sempat memecahkan rekor juga.   Septia Siregar selaku salah satu owner yang juga istri Putra Siregar mengaku […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links