Awali Safari Ramadhan di Wasuponda, Budiman Berikan Santunan Bagi Anak Yatim

Nasionalisme News.Com – Luwu Timur_Malili – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur mengawali kegiatan Safari Ramadhan 1444 Hijriah di Kecamatan Wasuponda. Pada safari ramadhan perdana ini, Bupati Lutim, H. Budiman didampingi Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Lutim, Hj. Sufriaty, menyambangi Masjid Besar At-Taqwa Kecamatan Wasuponda untuk melakukan salat tarawih bersama masyarakat sekaligus menyerahkan Santunan kepada sepuluh anak yatim, Kamis (30/03/2023).

Hadir pula Sekretaris Daerah (Sekda) Lutim, H. Bahri Suli beserta jajaran, Forkopimda Lutim, para Asisten dan Staf Ahli, para jajaran pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kepala Kantor Kementrian Agama Lutim, jajaran Pengurus TP PKK Lutim, tokoh agama dan masyarakat serta jajaran pengurus Masjid At-Taqwa. Sementara pembawa hikmah ialah Ustadz H. Rajamuddin Patong.

Mengawali sambutannya, Bupati mengatakan, Safari Ramadhan bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi dan kebersamaan dalam mewujudkan pembangunan, sesuai visi Kabupaten Lutim “Berkelanjutan dan Lebih Maju berlandaskan nilai Agama dan Budaya”.

“Kita patut bersyukur dapat hadir bersama-sama di tempat ini untuk melaksanakan salat isya dan tarawih berjamaah. Hal ini tentu Insha Allah akan memperoleh manfaat, utamanya bagi anak-anak kita yang menerima santunan,” katanya.

Tak hanya itu, Budiman juga menyampaikan berbagai program-program capaian Pemda Lutim sebagai wujud kerjasama dan kolaborasi yang terjalin dengan baik, antara pemerintah dan masyarakat.

“Selama kurang lebih dua tahun menjabat sebagai Bupati Lutim, Insha Allah ada manfaat yang dirasakan oleh masyarakat, terlebih dari program-program yang diupayakan dapat memberikan pelayanan terbaik,” tambahnya.

Ia juga membeberkan, bahwa saat ini Islamic Center telah memasuki tahap pembangunan dan diharapkan akan rampung dalam kurun waktu dua tahun.

“Untuk itu, mari kita doakan secara bersama-sama, agar pembangunan Islamic Center dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Sehingga manfaatnya dapat digunakan sebaik-baiknya oleh masyarakat nantinya,” jelas Bupati.

Orang nomor satu di Bumi Batara Guru ini juga mengajak jajaran pemda dan seluruh elemen masyarakat untuk peduli dan berbagi bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Oleh karena itu, program berbagi yang telah dijalankan selama ini, mari bersama-sama kita senantiasa menyisihkan sebagian dari rezeki kita untuk diberikan sebagai wujud kepedulian pada sesama,” harapnya.

Selain membeberkan beberapa program dan capaian Pemda Lutim, Terakhir, Bupati berpesan kepada seluruh masyarakat untuk bersinergi dengan pemerintah dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Bumi Batara Guru ini.

“Insha Allah akan ada kebaikan-kebaikan dan keberkahan yang akan kita peroleh nantinya. Untuk itu, mari kita bersama-sama menjaga dan membangun daerah ini, agar lebih baik ke depan,” tutupnya. (hel/ikp-humas/kominfo-sp)

Arden Daffa

Next Post

Budiman Saksikan Peresmian Taman Kehati Sawerigading oleh Presiden Jokowi

Fri Mar 31 , 2023
Nasionalisme News.Com – Luwu Timur_Nuha – Bupati Luwu Timur, H. Budiman bersama Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty menghadiri sekaligus menyaksikan Taman Kehati Sawerigading Wallacea milik PT. Vale Indonesia, Tbk. oleh Presiden RI, Joko Widodo, di Sorowako, Kecamatan Nuha, Kamis (30/03/2023). Peresmian yang ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh RI 1 […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links