NasionalismeNews.com, Jakarta – Meski banjir sponsor, namun tidak ada nama BUMN yang ikut serta di ajang Jakarta E-Prix 2022 atau Formula E. Namun Kementerian BUMN membeberkan proposal sponsorship yang diajukan panitia diserahkan hanya berselang satu bulan sebelum gelaran balap mobil listrik dunia ini dilaksanakan pada 4 Juni 2022
Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga menyebut panitia Jakarta E-Prix 2022 memasukan proposal sponsorship ke perusahaan di bawah BUMN rata-rata sebulan sebelum ajang itu diselenggarakan. “Kementerian BUMN menerima informasi bahwa sebagian dari korporasi di bawah BUMN menerima proposal sponsorship dari Panitia Penyelenggara Jakarta E-Prix 2022 rata-rata sebulan sebelum even itu diselenggarakan,” ungkap Arya kepada Wartawan, Jumat (3/6/2022).
BUMN, lanjut Arya, akan mendukung kegiatan besar dan berskala internasional, harus memerlukan waktu yang panjang.
Salah satunya, melakukan proses pengkajian sponsorship, termasuk mengkaji kelayakan bisnis dan model kerja sama agar memenuhi prinsip Good Corporate Governance (GCG). Proses pengkajian ini bervariasi di antara BUMN sesuai dengan peraturan di tiap perusahaan.
Arya mencatat, pada umumnya perusahaan pelat merah menerima proposal kegiatan besar berskala nasional dan internasional paling cepat tiga bulan sebelumnya atau bahkan setahun sebelumnya.