Asisten Pemerintahan Hadiri Sosialisasi dan Evaluasi Tahapan Penyusunan Dapil dan Alokasi Kursi Pemilu 2024

Nasionalisme News.Com – Luwu Timur_Malili – Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Luwu Timur, Aini Endis Anrika mewakili Bupati Lutim, menghadiri Sosialisasi dan Evaluasi Tahapan Penyusunan Daerah Pemilihan (Dapil) dan Alokasi Kursi pada Pemilihan Umum (Pemilu) serentak Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh KPU Lutim, di Ballroom Hotel I Lagaligo Lantai Tiga, Selasa (21/03/2023) kemarin.

Hadir Ketua KPU Lutim beserta jajaran, Ketua Bawaslu beserta jajaran, unsur Forkopimda, Kepala Kesbangpol, Kabag Pemerintahan Setdakab Lutim, para Camat, Pimpinan Partai Politik, tokoh masyarakat, agama dan pemuda.

Dalam sambutannya, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Aini Endis Anrika menyampaikan, peran pemerintah daerah dalam Pemilu adalah memfasilitasi penyelenggara agar dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Lutim, saya menyambut baik dilakukannya Sosialisasi dan Evaluasi Tahapan penyusunan daerah pemilihan dan alokasi kursi oleh KPUD Lutim yang sesuai dengan regulasi dari undang-undang, Peraturan KPU No. 6 Tahun 2022 Tentang Tahapan Pemilu,” kata Endis.

Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk diselenggarakan sebagai tahapan Persiapan Pemilu. Karena aturan inilah yang akan dipedomani dalam penyelenggaraan Pemilu di tahun 2024.

“Penyusunan daerah pemilihan ini, juga menjadi salah satu tahapan yang penting di awal proses penyelenggaraan pemilihan umum. Hal ini dimaksudkan agar dari awal kelompok-kelompok politik peserta pemilu menyadari betul akan dampak perubahannya dan konsekuensinya,” tandasnya.

Selain itu, penyusunan dapil ini juga bertujuan untuk memastikan prinsip keterwakilan yang dilakukan melalui proses pemilihan umum sesuai dengan prinsip pemilu yang jujur, adil, proporsional, dan demokratis.

“Sehingga hasil pertemuan pada hari ini betul-betul dapat tersosialisasi dengan baik kepada seluruh stakeholder yang berkaitan dengan kepentingan pemilu, dan Kepada KPU dalam melaksanakan tahapan demi tahapan tetap ikuti regulasi yang ada, dan tidak ada kepentingan dalam hal penetapan dapil dan alokasi kursi ini,” harapnya.

Oleh karena itu, Ia menghimbau kepada para Camat, Lurah dan Kepala Desa termasuk aparat keamanan agar berperan aktif mendukung tugas-tugas penyelenggara pemilu.

“Mari bersama-sama kita sukseskan agenda Pemilu Serentak Tahun 2024 dengan saling bersinergi antara pemerintah daerah, Aparat Kepolisian dan TNI serta seluruh penyelenggara pemilu. Buktikan bahwa Pemilu Serentak di Lutim berkualitas dan paling kondusif,” tutupnya. (hel/ikp-humas/kominfo-sp)

Arden Daffa

Leave a Reply

Next Post

Paket Umroh Sembilan Hari Gratis dari dailybox group

Thu Mar 23 , 2023
NasionalismeNews.com ,Jakarta 21 Maret 2023 — Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, dailybox group menghadirkan program undian bagi-bagi paket umroh bertajuk “Umroh Untuk Semua” yang dilaksanakan 10 Maret hingga 9 April 2023. Program ini memberikan kesempatan bagi 20 pelanggan beruntung untuk melakukan perjalanan umroh ke Tanah Suci secara […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links