Tim Verifikasi Lapangan BNPB Kunjungi Kabupaten Luwu Timur

NasionalismeNews,Com-Luwu Timur_Malili- Staff Ahli Bidang Hukum dan Pemerintahan, dr. H. April mewakili Bupati H. Budiman menerima kunjungan Tim verifikasi Lapangan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang dipimpin oleh Kepala Subdirektorat Perencanaan Pendanaan, Rita Indrayani, SE, MM, mengunjungi Kabupaten Luwu Timur.

Tim Verifikasi Lapangan BNPB Kunjungi Kabupaten Luwu Timur

 

Dalam penerimaan tersebut, Staf Ahli didampingi Kepala Pelaksana BPBD Luwu Timur, Masdin, di Aula Kantor BPBD Lutim, Kamis (23/02/2023).

dr. H. April dalam sambutannya mengapresiasi kunjungan tim verifikasi BNPB, sekaligus berharap bantuan dan dukungan dari BNPB dalam perbaikan fasilitas umum yang terdampak banjir dan abrasi karena merupakan akses jalan masyarakat dan fasilitas belajar siswa yang rusak akibat abrasi yang terjadi dipinggir sungai.

“Pemkab Lutim berharap BNPB dapat mendukung usulan permohonan bantuan dana pasca bencana yang terjadi di titik lokasi yg diajukan,” kata dr. H. April.

Kunjungan tim BNPB diawali dengan pemaparan pengusulan permohonan dana bantuan kebutuhan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana banjir dan abrasi di 5 titik lokasi pra verifikasi di lingkup Pemerintah Luwu Timur.

Tim verifikasi Lapangan BNPB yang dipimpin oleh kepala subdirektorat perancanaan pendanaan Rita Indrayani, SE, M.M menyampaikan bahwa, pengusulan BPBD Lutim yang disetujui ada 2 titik lokasi.

“Dari 5 titik lokasi pengusulan permohonan bantuan dana rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana di lingkup Pemkab Lutim, yang disetujui ada 2 dua titik lokasi, yakni Rekonstruksi bangunan pemecah gelombang di Desa Lauwo Kecamatan Burau dan Rekonstruksi jembatan pada Desa Kawata (bangunan pengaman jembatan),” kata Rita Indrayani.

Setelah pemaparan, tim BNPB didampingi Kepala pelaksana BPBD Lutim, Masdin dan Kepala Desa Lauwo melakukan peninjauan di titik lokasi pasca bencana di Desa Lauwo Kecamatan Burau. (res/ikp-humas/kominfo-sp)

Arden Daffa

Next Post

Tim RSUD Sawerigading Palopo Lakukan Study Tiru di RSUD I Lagaligo Lutim

Sat Feb 25 , 2023
NasionalismeNews,Com-Luwu Timur_Malili- Sebanyak lima orang Tim RSUD Sawerigading Kota Palopo yang terdiri dari dr. Spesialis Radiologi, Kepala Seksi Pelayanan, Tenaga IT dan Radiografi melakukan study tiru ke RSUD I Lagaligo Lutim, Jumat (24/02/2023).   Rombongan RSUD Sawerigading ini diterima oleh manajemen RSUD I Lagaligo Lutim, yang diwakili Sekretaris RSUD I […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links