Penandatangan Fakta Integritas Penerimaan Calon Bintara dan Tamtama PK TNI AL Gelombang II TA 2023 Sub Panda Lanal Palembang

NasionalismeNews.com TNI AL, Palembang,- Pada proses rekruitmen prajurit TNI Angkatan Laut, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Palembang melaksanakan Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Calon Bintara dan Tamtama PK TNI AL Gelombang II Tahun 2023 Sub Panda Palembang, bertempat di Lapangan Apel Mako Lanal Palembang, Jalan Yos Soedarso No.1 Boom Baru Palembang, Rabu (8/8/2023).

Penandatangan Pakta Integritas diawali dengan upacara penaikan bendera merah putih dilanjutkan dengan Pembacaan Sumpah Pakta Integritas oleh Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan diwakili Palaksa Letkol Laut (P) Yusan Taufik diikuti oleh seluruh Panitia Seleksi Penerimaan Bintara dan Tamtama PK TNI Angkatan Laut gelombang II Tahun 2023 Sub Panda Palembang. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas yang dilakukan oleh Komandan Lanal Palembang diwakili Palaksa bersama perwakilan panitia seleksi.

Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan diwakili Palaksa Letkol Laut (P) Yusan Taufik dalam amanatnya menyampaikan bahwa baru saja kita saksikan bersama-sama pernyataan Pakta Integritas dan Zona Bebas Korupsi yang dilanjutkan dengan penandatanganan piagam pencanangan Pakta Integritas dan Zona Bebas Korupsi di lingkungan Lanal Palembang sebagai bagian dari kesungguhan institusi ini dalam mengukuhkan diri sebagai lembaga yang mempunyai komitmen untuk mencegah terjadinya korupsi disertai upaya untuk mewujudkan zona bebas korupsi serta reformasi birokrasi yang akuntabel di jajaran Lanal Palembang.

“Penerapan Zona Bebas Korupsi ini adalah salah satu formulasi yang tepat untuk dapat meningkatkan kinerja dan kompetensi satuan yang diiringi dengan mewujudkan birokrasi yang bersih dari korupsi sehingga dapat dijadikan sebagai Landasan yang kokoh dalam mewujudkan reformasi birokrasi di Lanal Palembang,” ujarnya.

Oleh karena itu, reformasi birokrasi harus terus dioptimalkan dengan karakteristik, adaptif, berintegritas, berkinerja tinggi, bebas dan bersih dari korupsi. Sehingga
Nantinya proses penerimaan Caba dan Cata Gelombang II di Lanal Palembang dapat terlaksana dengan baik, bersih dan murni serta menghasilkan Personel TNI Angkatan Laut yang unggul untuk Indonesia Maju.

(Pen Lanal Palembang)

Next Post

Mencetak Sejarah Baru Dihibahkannya Lahan Seluas 1,6 Ha Dari Pemprov Jabar Ke Pangkalan TNI AL Bandung

Wed Aug 9 , 2023
NasionalismeNews.com TNI AL, Bandung,- Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Bandung Kolonel Laut (KH/W) Dr. Renny Setiowati, S.T., M.Sc., M.Tr.Hanla., menerima hibah tanah seluas 16.000 M² dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, di Ballroom Mason Pine Hotel, Jalan Raya Parahyangan KM 1.8, Kota Baru Parahiyangan, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Rabu […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links