NasionalismeNews,Com-Luwu Timur_Burau-Dalam rangka membekali kader, Tim Penggerak PKK dan Bidan Desa tentang pengetahuan keterampilan dan alat untuk mendukung ibu, ayah, dan pengasuh dalam meningkatkan praktik pemberian makan kepada bayi dan anak secara optimal, maka UPTD Puskesmas Burau menggelar Pelatihan Tim Pelaksana Dalam Penyiapan Pemberian makan Bayi dan Anak (PMBA), bertempat di Aula PKM Burau, Sabtu (25/02/2023).
Pelatihan ini diikuti para ketua kader dalam wilayah PKM Burau sebanyak 28 posyandu, ketua tim penggerak PKK desa 9 orang dan bidan desa 11 orang. Sementara pemateri adalah Petugas gizi Puskesmas Burau.
Kepala UPTD Puskesmas Burau, Nurhafia Hafid mengatakan, tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk memberikan pembekalan bagi kader Posyandu, tim penggerak PKK dan bisa desa mengenai pengetahuan keterampilan dan alat untuk mendukung ibu, ayah, dan pengasuh dalam meningkatkan praktik pemberian makan kepada bayi dan anak mereka secara optimal.
“Kenapa kader yang dilatih? Karena kader dan PKK desa merupakan orang terdekat dan ujung tombak di masyarakat. Oleh karena itu setelah pelatihan ini saya berharap agar kader dapat menyampaikan informasi terkait pentingnya PMBA,” tandas Nurhafia Hafid. (ikp-humas/kominfo-sp)