Dalam Rangka Pembinaan Iman dan Taqwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa, Prajurit Lanal Bintan Laksanakan Kauseri Agama

NasionalismeNews.com TNI AL, Bintan,- Dalam rangka pembinaan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Prajurit dan PNS Mako Lanal Bintan menggelar kegiatan Kauseri Agama yang dilaksanakan di Masjid Al Jihad bagi umat Islam dan di Ruang Rapat Lanal Bintan bagi umat Nasrani, Rabu (09/08/2023).

Dalam ceramahnya yang disampaikan oleh Ustadz Kapten Laut (P) Masyraf mengajak kita semua untuk selalu meningkatkan rasa bersyukur dengan apa yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada kita semua, yang mana kita semua masih diberi Kesehatan serta tetap Imam dalam Islam. Allah ciptakan dunia ini sebagai tempat ujian, yaitu ujian tentang keimanan kita kepada Allah, karena itulah nantinya yang akan dimintai pertanggung jawabannya. Keikhlasan terhadap ketetapan Allah SWT adalah sikap tulus dan ikhlas dalam menerima segala keputusan dan ketetapan dari Allah SWT.

Proses kehidupan manusia dari dalam kandungan hingga ke akhirat adalah manusia berada dalam kandungan ibu selama kurang lebih 9 bulan. Manusia lahir ke alam dunia dalam keadaan bayi, kemudian tumbuh menjadi anak-anak, remaja dan dewasa selama ajal belum menjemput. Pada saat ajal sudah menjemput manusia akan berpindah ke alam barjah menunggu hingga hari kiamat terjadi. Setelah hari kiamat terjadi semua manusia akan Allah bangkitkan kembali dan memulai kehidupan di alam akhirat.

Selanjutnya untuk Kaseri Agama bagi umat Nasrani diisi Khotbah oleh Dandenpomal Lanal Bintan Mayor Laut (PM) Jusak N.A. Pardede, S.S., M.Han,. Rangkaian Kauseri Agama bagi umat Nasrani dibuka dengan Doa Bersama, kemudian Firman, Kesaksian, Pujian dan ditutup dengan Do’a.

Disela-sela kegiatan Kauseri Agama tersebut, Danlanal Bintan Letkol Laut (P) Gita Muharam, M. Sc, mengungkapkan bahwa Kauseri Agama sebagai pembinaan rohani dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut tentang meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI, dan Trisila TNI AL.

(Pen Lanal Bintan)

Next Post

Meriah, 6.500 Peserta Ramaikan Taiwan Excellence Happy Run 2023

Wed Aug 9 , 2023
NasionalismeNews.com Jakarta, 6 Agustus 2023 -Organisasi promosi perdagangan terkemuka Taiwan, TAITRA bersama Bureau of Foreign Trade, Ministry of Economic Affairs (MOEA) sukses menggelar event tahunan Taiwan Excellence Happy Run 2023 di Pasar Seni, Ancol Taman Impian, Jakarta, Minggu (6/7/2023). Ambassador of Taiwan in Indonesia, John C Chen (tengah topi biru) […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links