NasionalismeNews,Com- SulSel_Makassar-Tomoni Timur – Kabupaten Luwu Timur berhasil menyabet berbagai penghargaan pada Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan tanggal 25-26 Agustus 2023, di Kantor BKKBN Provinsi Sulsel.
Penghargaan yang diterima Luwu Timur pada momen Harganas yang bertemakan“Menuju keluarga Bebas Stunting untuk Indonesia Maju”, diantaranya :
1. Juara 1 PIK R KAMBOJA SMP YPS Singkole Tk. Provinsi Sulawesi Selatan,
2. Juara 2 Pengelolaan Gudang Alokon Tk. Provinsi Sulawesi Selatan,
3. Juara 2 Stand Pameran UPPKA Terbaik Tk Provinsi Sulawesi Selatan, dan
4. Bantuan ATTG bagi kelompok Pro PN Bakery Nany Kecamatan Wasuponda.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel, Shodiqin, SH. MM, yang diterima Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) Kabupaten Luwu Timur, Hj. Puspawati Husler.
Dikonfirmasi usai penyerahan penghargaan, Sabtu (26/08/2023), Kepala Dinas P2KB Lutim menerangkan bahwa, lomba ini merupakan rangkaian kegiatan Hari Keluarga Nasional Ke 30 Tahun 2023.
Tujuan Lomba ini, kata Hj. Puspa, untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan Program Bangga Kencana di kabupaten/kota termasuk Kabupaten Luwu Timur.
“Alhamdulillah, kita berhasil menyabet beberapa juara. Dan tidak hanya itu, kita juga menerima bantuan Alat Teknologi Tepat Guna (ATTG) untuk kelompok Pro PN Bakery Nany Kecamatan Wasuponda,” ungkapnya.
Dirinya berharap, kedepan untuk Kabupaten Luwu Timur, keberhasilan program BANGGAKENCANA (Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana) dapat ditingkatkan dan penghargaan yang didapatkan dipertahankan.
“Terima kasih atas sinergitas semua yang terlibat, semoga kedepan kita bisa mempertahankan penghargaan ini atau mungkin bisa lebih baik lagi,” harap Kepala Dinas P2KB Lutim.
Turut mendampingi Kepala Dinas P2KB Lutim, Suliati, SKM. MM. (Kepala Bidang KB), Balobo Abbas, SKM. MM. (Kepala Bidang KS), I Nengah Sudiasa, SKM. (Kepala Bidang Dalduk), Pejabat Fungsional dan Staf Dinas P2KB Lutim. (rhj/ikp-humas/kominfo-sp)