NasionalismeNews.com, BANTUL — Gempa berkekuatan Magnitudo 6,4 mengguncang Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat (30/6/2023) pukul 19.57 WIB.
Informasi yang dihimpun dari BMKG, gempa bumi ini berpusat di 86 kilometer barat daya Bantul, DIY. Lokasi gempa berada di 8,63 derajat Lintang Selatan dan 110.08 derajat bujur timur.
Kedalaman gempa bumi ini 25 kilometer.
Gempa bumi ini dirasakan di berbagai daerah, seperti Solo, Sukoharjo, Kebumen, Bantul, Madiun, Ponorogo, dan daerah lainnya. BMKG menginformasikan gempa ini tidak berpotensi tsunami.
“Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi,” seperti dilansir bmkg.go.id.