Upacara Pengangkatan Sumpah PNS dilingkungan Kemhan RI

Pengangkatan Sumpah PNS di Kemhan RI

Nasionalismenews.com, Jakarta – Kepala Biro Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan (Karopeg Setjen Kemhan) Brigjen TNI Aufit Chaniago, memimpin Upacara Pengangkatan Sumpah atau Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN di lingkungan Kemhan, Rabu (23/3) di Gedung Urip Sumohardjo, Kemhan, Jakarta.

 

Upacara pengangkatan sumpah atau janji PNS dilaksanakan dengan dua metode, sebagian perwakilan secara langsung dan lainnya mengikuti secara virtual yang diikuti 213 orang PNS Kemhan hasil penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kemhan TA.2019 dan khusus bagi lulusan PKN STAN TA. 2020.

Dalam sambutannya Karopeg Setjen Kemhan mengatakan, agar para PNS yang melaksanakan ikrar dan sumpahnya, diharapkan dapat melaksanakan tugas dengan baik, didukung sikap maupun perilaku yang didasari disiplin tinggi. Karenanya, PNS Kemhan diharapkan memiliki mental dan moral yang tangguh serta dapat menjadi tauladan bagi PNS di kementerian atau lembaga lainnya.

 

“Pedomani dan aplikasikan setiap butir yang terkandung dalam Panca Prasetya KORPRI dengan sungguh – sungguh dan penuh rasa tanggung jawab”, tegas Brigjen TNI Aufit Chaniago. (Biro Humas Setjen Kemhan)

Next Post

Gunakan Tenunan Khas Taipa, Ketua Dekranasda Lutim Ikut Pembukaan INACRAFT 2022 Di Jakarta

Thu Mar 24 , 2022
NasionalismeNews,Com – Luwu Timur -Menggunakan pakaian tenunan khas Taipa, Ketua Dewan kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Luwu Timur, Hj. Sufriaty Budiman dampingi Kadis Perindustrian Sulawesi Selatan, H. Ahmadi Akil, menghadiri pembukaan pameran The 22nd Jakarta Internasional Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2022 yang berlangsung di Jakarta Convention Center, Rabu (23/03/2022). INACRAFT […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links