DANLANTAMAL III JAKARTA IKUTI TURNAMEN GOLF KASAL CUP TAHUN 2023

NasionalismrNews.com TNI AL-Dispenlantamal3. Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. mengikuti turnamen Golf Kasal Cup tahun 2023 yang dibuka oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M. mewakili Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. bertempat di padang golf Pangkalan Jati Jl. Jati Indah Raya, Pangkalan Jati, Depok, Jawa Barat, Rabu (06/09/2023).

Kasal dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakasal mengatakan “Sejalan dengan semangat dan momentum hari jadi ke-78 TNI Angkatan Laut diselenggarakan turnamen Golf Kasal Cup tahun 2023 sebagai wujud komitmen TNI Angkatan Laut untuk terus melaju guna mewujudkan Indonesia maju. Salah satu implementasi peran aktif TNI Angkatan Laut yang dilaksanakan adalah melalui pembinaan prestasi di bidang olahraga golf. Upaya tersebut selaras denga program pemerintah untuk mendorong perkembangan olahraga golf yang dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir mulai bertransformasi menjadi sport tourism yang berkontribusi terhadap kebangkitan ekonomi nasional pascapandemi sekaligus menjadi venue yang dapat melahirkan talenta-talenta pegolf yang berdaya saing tinggi. Lebih dari itu, turnamen ini juga dapat dimanfaatkan sebagai forum silaturahmi yang dapat mempererat sinergi antar pengawak organisasi TNI Angkatan Laut”.

Selanjutnya Kasal menjelaskan “Berbagai kompleksitas tugas saat ini membutuhkan kesatuan upaya dan kolaborasi yang lebih kuat di dalam tubuh organisasi. Oleh sebab itu, saya berharap kegiatan ini menjadi forum informal untuk membangun dan meningkatkan soliditas secara profesional maupun secara personal di antara seluruh pengawak organisasi TNI Angkatan Laut. Secara filosofis olahraga golf mengajarkan kita untuk mampu mengatur energi, sumber daya dan pola pikir agar dapat mengatasi hazard (bahaya) dan melewati setiap tantangan dengan baik sehingga mampu mencetak hole in one. Namun pada kondisi tertentu saat menghadapi bogey (kendala dan ketidaksempurnaan) tetap mampu mengatur fokus serta mengelola kesabaran dan strategi untuk keluar dari tekanan dan meraih keberhasilan”.

Sebelum mengakhiri sambutannya Kasal memberikan penekanan “Apabila kita dapat mengimplementasikan dengan baik beberapa nilai positif dari filosofis olahraga golf maka akan membentuk karakter prajurit TNI Angkatan Laut yang tangguh dan adaptif dalam menghadapi berbagai kompleksitas tantangan tugas ke depan”.

(Dispen Lantamal III Jakarta)

Next Post

LANTAMAL III JAKARTA SAMBUT KEDATANGAN KAPAL PERANG INDIA INS KADMATT (P29)

Wed Sep 6 , 2023
NasionalismeNews.com TNI AL-Dispenlantamal3. Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M. diwakili oleh Asisten Logistik (Aslog) Danlantamal III Jakarta Kolonel Laut (T) Yusa Adi Hartanto, S.T., M.Tr.Hanla., M.M., M.Tr.(Han). didampingi Asisten Intelijen (Asintel) Danlantamal III Jakarta Kolonel Marinir Septino Lasamahu, S.E., M.Tr.Hanla., […]

Lihat Juga

Chief Editor

Johny Watshon

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat. Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur

Quick Links