Rabu, 14 Juli 2021
NasionalismeNews_SulSel – Sinjai – Sebulan sudah peristiwa kecelakaan yang terjadi di Jalan Poros Sinjai – Bulukumba, tepatnya di Dusun Jekka, Desa Talle, Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan 31 Mei 2021 lalu.
Kepala Satuan Lalu lintas Polres Sinjai, AKP Badruz Zaman mengaku saat ini pihaknya telah mengindentifikasi ciri-ciri mobil tersebut.
“Mobil Toyota Kijang Inova,” ucapnya.
“Mobilnya masih atas nama pemilik pertama,” kata Badruz
Namun demikian, pihaknya mengakui kesulitan menemukan keberadaan mobil tersebut. Sebab, sang pemilik sampai hari ini belum juga melakukan pembayaran pajak sejak tahun 2018 lalu.
“Kami membutuhkan lebih banyak informasi untuk identifikasi keberadaan pelaku dan kendaraannya. Jika punya info silahkan hubungi Satuan Lalulintas Polres Sinjai,” tuturnya.
Sebelumnya pada 31 Mei lalu, tiga orang warga asal Kecamatan Amali, Kabupaten Bone tewas dalam satu motor saat dari Bone menuju Bulukumba.
Mereka tertabrak mobil Toyota Innova di Lancibung, Desa Talle, Kecamatan Sinjai Selatan, Jalan Poros Sinjai-Bulukumba.
Ketiganya adalah Mardiana (ibu), Khaeril (anak) dan Hamdi (cucu) tewas di atas jalan Trans Sulawesi itu.
( Bahar )